Keep Recipes. Capture memories. Be inspired.

KeepRecipes is one spot for all your recipes and kitchen memories. Keep, cook, capture and share with your cookbook in the cloud.

Get Started - 100% free to try - join in 30 seconds



RESEP KUE NASTAR KEJU

kept byResepKue
recipe byberbagiresep.net
Notes: 

Lebaran tanpa nastar rasanya kurang lengkap. Seperti ada yang janggal, gitu. Tidak heran banyak orang yang memburu varian resep kue nastar setiap tahun. Apa Anda termasuk pemburu resep juga? Di sini Anda akan mendapatkan apa yang Anda cari.

print
Ingredients: 

Bahan:

250 gram margarin
2 butir kuning telur rebus
3 butir kuning telur mentah
600 gram tepung terigu
100 gram gula halus
100 gram tepung maizena
50 gram susu bubuk
100 gram keju kraft
Selai nanas (untuk isian)
Sediakan pula kuning telur untuk olesan


  Langkah - langkah :   Sangrai terlebih dahulu tepung terigu. Setelah dingin timbang agar beratnya pas seperti di atas. Campurkan dengan bahan kering lainnya seperti tepung maizena dan susu bubuk. Kuning telur yang sudah disediakan hancurkan tampilannya pakai garpu saja. Kemudian campurkan dengan margarin dan gula. Kocok mereka pakai mixer biar lebih mudah. Kocok terus sampai merata. Resep selanjutnya tambahkan bahan kering yang dibuat pada poin pertama tadi. Aduk kembali. Setelah itu, tambahkan keju kraft. Tapi sisakan kejunya sedikit saja untuk topping kue nastar nanti. Aduk lagi. Setelah adonan cukup kalis, bentuk-bentuk saja sesuai selera. Umumnya berbentuk bulat-bulat kecil. Kemudian isi dengan selai nanas di dalamnya. Nyalakan oven. Atur apinya kecil saja. Setelah cukup padat, angkat. Kemudian olesi atas nastar pakai kuning telur dan taburkan di atasnya dengan parutan sisa keju tadi. Lalu oven kembali hingga matang. Angkat setelah dirasa cukup matang. Akhirnya jadi juga kue nastar kita. Sangat sederhana kan resep bikinnya? Jangan lupa hidangkan kue hasil kreasi Anda ini bersama orang-orang istimewa.

 

Comments

Anonymous's picture
To prevent automated spam submissions leave this field empty.
 
Share with Facebook